LPB MUHAMMADIYAH KAB TEGAL BERGERAK

Adiwerna- 12/ 2/ 2018 Dampak banjir di desa Tembok Banjaran Kab Tegal tim LPB Muhammadiyah kab Tegal membuat dapur umum untuk membantu para pengungsi banjir. Menurut Iwan Tahta selaku relawan LPB Muhammadiyah Kab Tegal Hujan deras di wilayah kab Tegal mengakibatkan di berbagai titik terjadi kebanjiran yang di sebabkan karena luapan dari sungai. " Alhamdulillah LPB Muhammadiyah Kab Tegal bisa cepat tanggap untuk membantu para pengungsi banjir. Sampai saat ini tim LPB dan MDMC Muhammadiyah terus bergerak. Selain itu Kegiatan sosial ini juga kerjasama dengan PMI Kab Tegal yaitu membuat dapur umum di balai desa tembok banjaran. Dengan menyediakan nasi bungkus untuk warga yg terdampak." Ungkapnya. Menurut data yang diperoleh dari PMI Kab Tegal ada beberapa desa di kab Tegal yang terkena dampak banjir diantaranya. Desa Slawi Kulon RT 1,3,4 RW 2. b. Tembok Banjaran RT 3,4,5 RW 1. c. Kelurahan Kudaile RT 5 RW 2 d. Desa Blubuk. e. Desa Kupu. f. Desa Penarukan. g. Desa Pagiyanten. h Desa pesarean

Komentar